Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Kebakaran yang menghanguskan sejumlah rumah warga kembali terjadi di kawasan pemukiman padat penduduk di Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (09/08/2022).
Kali ini, kebakaran terjadi di Jalan Jenderal Sudirman RT 27 Kelurahan Klandasan Ulu, Kecamatan Balikpapan Kota. Belum diketahui berapa rumah warga yang hangus terbakar. Saat ini, petugas pemadam kebakaran dari BPBD Balikpapan dibantu mobil taktis Brimob Polda Kaltim berjibaku memadamkan api.
Warga RT 28 Klandasan Ulu, Dewi mengatakan, api pertama terlihat dari salah satu bangunan di sekitar pertokoan. Asap tebal terlihat membumbung ke angkasa, yang disertai dengan kobaran api.
“Saya awal melihat asap tebal disertai kobaran api dari salah satu bangunan di deretan pertokoan sekitar pukul 11.45 WITA. Lalu, api merambat ke rumah-rumah yang ada di belakangnya,” kata Dewi.
Dari pantauan media ini di lapangan, kobaran api disertai asap tebal terus membumbung tinggi. Api yang berkobar merambat ke rumah-rumah warga yang ada di belakang dan samping bangunan pertama.
Upaya pemadaman terus dilakukan petugas pemadam kebakaran gabungan dari sejumlah instansi dibantu oleh para relawan kemanusiaan seperti Banda Indonesia, Info Bencana Balikpapan, Relawan Garuda serta lainnya.
“Saat ini, upaya pemadaman masih terus kami lakukan. Untuk melokalisir lokasi yang terbakar, puluhan petugas kami kerahkan. Untuk penyebab kebakaran masih didalami oleh aparat kepolisian,” kata Udin, salah satu petugas BPBD Balikpapan.
Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati
Comment