Kabargupas.com, JAKARTA – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan turut hadir meramaikan Integrity Expo yang dilaksanakan di Gedung Menara Bidakara Jakarta Selatan selama dua hari, 9-10 Desember 2022.
Dalam kegiatan ini, Inspektorat Balikpapan hadir bersama lima Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Balikpapan yakni DPMPTSP, DPPR, Disdukcapil, Dishub, dan Diskominfo Balikpapan. Kelimanya masing-masing membawa program yang mendukung pelaksanaan pemerintahan yang berintegritas.
Pada kesempatan ini, Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud hadir dan mengikuti pembukaan Integrity Expo. Hadir juga Inspektur Kota Balikpapan, Tirta Dewi, Kepala DPPR, Neny Winahyu, Kepala Disdukcapil, Hasbullah Helmi, Kepala Dishub, Elvin Junaidi, Kepala Diskominfo, Adamin Siregar dan Kabag Hukum Setdakot, Elyzabeth Toruan.
Inspektur Kota Balikpapan, Tirta Dewi mengatakan, Balikpapan menjadi salah satu pemerintah kota yang terpilih untuk mengikuti Integrity Expo dalam rangka peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) tahun 2002 yang dilaksanakan oleh KPK RI.
“Alhamdulillah Pemerintah Kota Balikpapan dipercaya mengikuti Expo Integrity ini karena ke depan semua akan memanfaatkan teknologi informasi di dalam memberikan pelayanan publik. Ini dilakukan untuk meminimalisir face to face atau tatap muka,” kata Tirta Dewi.
Menurutnya, ini menunjukkan adanya integritas dalam memberikan pelayanan tanpa tatap muka, yang menandakan adanya upaya menghindari korupsi, kolusi, nepotisme seperti pungutan liar.
“Balikpapan ke depan sebagai penyangga ibu kota negara (IKN) Nusantara, sehingga kami berupaya dapat memberikan pelayanan publik e-service. Atau pelayanan menggunakan sistem online,” tuturnya.
Melalui pelayanan secara online ini diharapkan dapat memberikan transparansi atau kepercayaan kepada masyarakat. Juga kepastian dalam menerima pelayanan. Pihaknya berharap ke depan seluruh aparatur sipil negara yang menyelenggarakan pemerintah daerah, bisa meningkatkan integritas.
“Sehingga kepercayaan masyarakat meningkat, mereka semakin puas terhadap layanan di Pemerintahan kota Balikpapan. Sehingga sesuai dengan Balikpapan berintegritas, Balikpapan bebas korupsi,” tandasnya.
Di stan tersebut, Balikpapan memperkenalkan program untuk mendukung pemerintahan berintegritas. Diantaranya Dukcapil Go Digital, Mal Pelayanan Publik, Wisthel Blower, One Map One Data, serta Balikpapan Single Window. (*)
Sumber: Rilis
Comment