by

Plant Stop Revamp, Pertamina Balikpapan Gelar Grand Safety Talk Tekankan K3

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Beberapa plant unit operasi Kilang Balikpapan secara bertahap mulai dinonaktifkan. Penonaktifan unit tersebut dilakukan dalam rangka Plant Stop Revamp (PSR) atau perawatan kilang secara berkala. Tekankan kesehatan dan keselamatan kerja, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan menggelar Grand Safety Talk dalam rangka PSR 2024. Kegiatan dilaksanakan di Pintu IV A Kilang PT KPI Unit Balikpapan, Jumat (16/02/2024).

Plant Stop Revamp tahun 2024 ini akan menyambungkan kilang lama dan kilang baru.

“Proyek Strategis Nasional ini merupakan amanah yang diberikan kepada kita untuk meningkatkan kapasitas pengolahan kilang. PT KPI Unit Balikpapan mengambil posisi meremajakan kilang sehingga setelah Start Up kembali, bisa lari bersama dengan kilang yang baru,” ujar Manager Turn Around PT KPI Unit Balikpapan Koesoemo Wardoyo.

Kegiatan ini dimulai dengan senam pagi bersama yang diikuti oleh seluruh peserta grand safety talk yang terdiri dari Tim Manajemen, Pekerja, Tenaga Alih Daya, Mitra Kerja dan Perwakilan kontraktor.

“Terdapat ribuan daftar pekerjaan dengan didominasi pekerjaan yang tergolong berisiko tinggi. Terdapat ribuan tambahan tenaga kerja untuk proyek PSR ini. Tentu akan meningkat pula peluang kecelakaan kerja itu terjadi. Untuk itu, mari kita kawal bersama cita-cita revamp untuk menaikkan kapasitas ini dengan On Time, On Budget, On Safety dan On Quality,” tambah Koesoemo.
 
Pada kesempatan ini juga dilakukan peresmian Jembatan Penyeberangan Orang (JPO), Perluasan Parkir, DCU Center dan Gedung DCU Gate IV sebagai fasilitas pendukung PSR. Peresmian dilakukan oleh General Manager PT KPI RU V Balikpapan didampingi tim manajemen.

“Terima kasih para pihak yang membantu mendukung dan mempercepat fasilitas pendukung ini. Mari sama-sama kita jaga fasilitas ini. Kegiatan PSR ini dilaksanakan untuk memaksimalkan kinerja operasi dan peningkatan kehandalan kilang dalam rangka komitmen kita menjaga ketahanan energi nasional,” kata General Manager PT KPI Unit Balikpapan Arafat Bayu Nugroho.

Beragam sifat dan bentuk pekerjaan akan dihadapi saat kegiatan PSR Tahun 2024 di Kilang Balilpapan. Pekerjaan dengan risiko tinggi seperti pekerjaan panas, bekerja dengan alat berat, bekerja di ketinggian, dan bekerja di ruang terbatas yang berpotensi menimbulkan kecelakaan kerja dan dapat menimbulkan kerugian.

“Lakukan tool box meeting dan safety talk sebelum melakukan pekerjaan, sampaikan kepada pekerja potensi bahaya yang akan dihadapi dan sampaikan pula tindakan pencegahan untuk menghidari bahaya tersebut. Lakukan pengecekan terlebih dahulu terhadap area kerja, yakinkan semua aman sebelum pekerjaan dimulai,” tutup Bayu.

Penulis: Poniran
Sumber: Humas KPI Balikpapan

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed