Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Masjid Agung At Taqwa Kota Balikpapan menggelar salat Tarawih perdana pasca penetapan awal Ramadan 1445 Hijriyah atau pada Selasa (12/03/2024) oleh Pemerintah, melalui Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia.
Salat Tarawih perdana yang dipimpin Imam Masjid Agung At Taqwa Balikpapan ustadz Muhammad Ghazali ini diawali dengan Salat Isya berjamaah dan dihadiri oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Pemkot Balikpapan, Zulkifli.
Asisten I Bidang Pemerintahan Pemkot Balikpapan Zulkifli mengatakan, pihaknya mengajak seluruh masyarakat Balikpapan, khususnya jemaah Masjid Agung At Taqwa Balikpapan untuk selalu bersyukur karena telah dipertemukan kembali dengan bulan Ramadan, atau yang hari ini telah memasuki bulan Ramadan.
“Alhamdulillah pada hari ini kita betul-betul dipertemukan Allah SWT di bulan Ramadan,” kata Zulkifli, yang juga Ketua Masjid Agung At Taqwa Balikpapan mengawali sambutannya di hadapan jemaah Masjid Agung At Taqwa Balikpapan.
Dia menambahkan, rasa syukur dan kegembiraan sudah dirasakan di hati sanubari, sejak dari tenggelam matahari tadi sampai malam ini berkat doa yang diijabah Allah SWT hingga dipertemukannya di bulan Ramadan 1445 Hijriyah.
“Di bulan Ramadan, sudah kita banyak mendengar penyampaian dari para ulama kita, dimana bulan suci Ramadan adalah bulan yang penuh keagungan, bulan yang penuh keistimewaan, di dalamnya ditemukan Al Qur’an,” ujarnya.
Di bulan Ramadan juga, kata Zulkifli, ada namanya Lailatul Qadar yang lebih baik amalannya dari pada seribu bulan. Di dalam bulan Ramadan juga, semua pahala, ibadah dilipat gandakan, dan konon setan-setan juga dibelenggu, pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup.
“Bahkan di bulan Ramadan, guring (tidur, red) aja berpahala katanya. Tapi jangan guting tarus lah. Mentang-mentang guring berpahala, guring aja. Tapi kita bersyukur kepada Allah SWT, kita diberi nikmat yang luar biasa, dipertemukan dan diciptakan oleh Allah SWT yang namanya bulan Ramadan ini,” tukasnya.
“Alhamdulillah, untuk tahun ini kita juga memasukinya. Insyaallah kita memulai pada hari ini. Walaupun ada beberapa saudara kita yang sudah memulainya dari tadi malam, ada yang sudah Tarawih, tidak masalah,” pungkasnya.
Sementara itu, Humas Masjid Agung At Taqwa Balikpapan Slamet Djunaidi mengatakan, selama bulan Ramadan, Masjid Agung At Taqwa Balikpapan menggelar berbagai kegiatan penting, diantaranya buka puasa bersama, pemeriksaan kesehatan gratis, donor darah hingga membuka pos penerimaan sumbangan untuk berbuka puasa.
“Ini kita lakukan untuk memberikan rasa nyaman jemaah dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadan. Termasuk pemeriksaan kesehatan berupa cek kolesterol serta lainnya,” kata Slamet Djunaidi.
Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati
Comment