Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Dalam upaya mendorong ekonomi masyarakat melalui sektor pariwisata, Kantor Cabang PT Angkasa Pura I (Persero) Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan berikan bantuan ke salah satu destinasi wisata di Balikpapan.
Sebuah mesin perahu dan safety jacket diberikan kepada Mangrove Center Graha Indah Balikpapan Utara sebagai penunjang kegiatan operasional sehari-hari.
Rika Danakusuma, General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan mengatakan, Mangrove Center Balikpapan merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Balikpapan.
“Akan sangat disayangkan apabila tempat ini tidak diberdayakan lebih lanjut, mengingat lokasinya yang tidak jauh dari pusat kota dan adanya edukasi yang diberikan dari pengelola kepada masyarakat,” kata Rika melalui siaran resminya, Jumat (26/11/2021).
Agus Bei, selaku Ketua Pengelola Mangrove Center Balikpapan menyampaikan ucapan terima kasih dengan bantuan dari Angkasa Pura I (Persero) Balikpapan ini, tentu membantu Mangrove Center untuk meningkatkan sektor operasional.
“Bantuan ini sangat membantu kami, khususnya dalam meningkatkan operasional wisata jelajah hutan mangrove. Semoga bantuan yang diberikan oleh PT Angkasa Pura I (Persero) dapat menjadi pemicu perusahaan atau masyarakat sekitar untuk lebih memperhatikan destinasi wisata di Balikpapan,” ujar Agus Bei.
Mangrove Center yang letaknya tidak jauh dari pusat kota ini, menurut Agus Bei, selain menjadi tempat wisata dimana dapat menghabiskan waktu liburan bersama keluarga, juga menjadi tempat para pemuda dan pemudi penerus negeri dengan memberikan edukasi terkait kegunaan serta manfaat pohon mangrove bagi kehidupan.
Sebagai informasi kegiatan bantuan tersebut merupakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungkan (TJSL) dari Corporate Social Responsibility (CSR). Total dana yang diberikan oleh Angkasa Pura I (Persero) Balikpapan mencapai Rp 702 juta rupiah.
Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati
Comment