by

Ardiansyah Desak Pemkot Bangun SMA di Balikpapan Tengah

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Penambahan sekolah setingkat Sekolah Menangah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di wilayah Kecamatan Balikpapan Tengah sangat diharapkan warga. Pasalnya, di Balikpapan Tengah sekolah setingkat SMA dan SMK tidak ada. Oleh karena itu, warga meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, khususnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Balikpapan untuk membangun SMA maupun SMK di wilayah Kecamatan Balikpapan Tengah tersebut.

Anggota DPRD Balikpapan dari Fraksi PPP (Partai Persatuan Pembangunan), Ardiansyah mengatakan, di wilayah Balikpapan Tengah yang diinginkan warga, khususnya para orangtua, adanya pembangunan sekolah baru untuk tingkat SMA maupun SMK. Tak hanya itu, sekolah tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) juga sangat diharapkan, mengingat jumlah sekolah di wilayah ini sangat minim.

“Minimnya jumlah sekolah di wilayah Balikpapan Tengah, baik tingkat SMP, SMA dan SMK membuat para orangtua kesulitan menyekolahkan anak-anaknya. Mereka terpaksa menyekolahkan anak-anak mereka ke wilayah lain seperti Balikpapan Kota, Balikpapan Selatan, Balikpapan Barat maupun ke wilayah Balikpapan Utara,” kata Ardiansyah ditemui wartawan, belum lama ini.

Dia menambahkan, para orangtua di Balikpapan Tengah setiap tahun selalu direpotkan dengan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), baik tingkat SD (Sekolah Dasar), SMP, SMA dan SMK. Apalagi dengan minimnya jumlah sekolah yang ada Balikpapan Tengah, serta diberlakukannya system zonasi dalam PPDB, membuat warga kebingungan. Mereka meminta Pemkot Balikpapan membangunkan sekolah, khususnya SMA atau SMK agar anak-anak di Balikpapan Tengah dapat terakomodir.

“Kami mendesak Pemkot Balikpapan dan Disdikbud Balikpapan untuk membangun sebuah sekolah di wilayah Balikpapan Tengah, khususnya SMA agar anak-anak kami yang akan melanjutkan pendidikannya di tingkat SMA dapat terakomodir. Permiantaan ini, merupakan salah satu usulan warga saat digelarnya reses masa persidangan III Tahun 2022,” pungkasnya.

Penulis: Ipon

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed