by

Cegah Stunting, Pertamina dan Kelompok WASIAT Gelar Sosialisasi

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Sosialisasi Pencegahan & Penurunan angka stunting serta Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) digelar PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) unit Balikpapan bersama Kelompok Program Warga Siaga Sehat (WASIAT) Sejahtera Baru Ilir 51 di Aula Gereja Petrus & Paulus Kelurahan Baru Ilir, Kamis (10/08/2023).

Sebagai upaya pencegahan dan penurunan angka stunting di Kelurahan Baru Ilir Kecamatan Balikpapan Barat, sosialisasi ditujukan kepada ibu hamil dan menyusui serta remaja dari Kelurahan Baru Ilir.

Kegiatan ini melibatkan perwakilan dari Puskesmas Baru Ilir, Kecamatan Balipapan Barat, Kelurahan Baru Ilir, dan LPM Baru Ilir.

Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Balikpapan Barat Baidowi menyampaikan, sosialisasi stunting sangat bermanfaat terutama untuk generasi muda, khususnya bagi warga Baru Ilir, Balikpapan Barat.

“Sosialisasi stunting merupakan program pemerintah pusat yang diturunkan hingga ke Kelurahan. Ilmu ini sangat berharga terutama untuk generasi muda yang ada disini. Kalian semua kedepanya akan melangkah ke jenjang rumah tangga,” kata Baidowi.

Baidowi menambahkan, kegiatan yang dilaksanakan oleh mitra binaan Kilang Pertamina Unit Balikpapan ini sangat bermanfaat untuk warga RT 51 Baru Ilir.

“Pertamina sudah membantu, ini merupakan kesempatan yang bagus karena Pertamina aware terhadap masyarakat Baru Ilir,” ungkap Baidowi.

Sementara itu, Pjs. Area Manager Communication, Relation & CSR Lifania Riski Nugrahani menjelaskan, sosialisasi pencegahan stunting yang digelar ini merupakan strategi komunikasi yang dilakukan PT KPI Unit Balikpapan bersama mitranya untuk menyadarkan masyarakat, khususnya warga Baru Ilir akan pentingnya hidup sehat.

“Untuk merubah perilaku masyarakat dari awareness hingga action tentunya memerlukan komunikasi yang berkelanjutan dan berulang. Selain itu juga memerlukan narasumber yang kapabel dengan substansi isi informasi yang tepat, sesuai dan dapat dipahami masyarakat,” kata Lifania.

Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed