Kabargupas com, BALIKPAPAN – Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) digelar DPC Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kota Balikpapan di Nusantara Grand Ballroom Hotel Maxone Jalan MT Haryono Balikpapan, Kalimantan Timur, Minggu (29/09/2024).
Rakercabsus ini dihadiri pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Walikota Balikpapan, seluruh pengurus DPC PDI Perjuangan, para Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB) seluruh Pengurus Anak Cabang (PAC) maupun ranting dan sayap PDI Perjuangan Balikpapan serta lainnya.
Ketua DPC PDI Perjuangan Balikpapan, Budiono mengatakan, hari ini DPC PDI Perjuangan mengadakan Rakercabsus dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024 di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
“Karena kita tahu bahwa rekomendasi DPP (Dewan Pimpinan Pusat) sudah diturunkan dan diserahkan kepada Rendy Susiswo Ismail dan Eddy Sunardi Darmawan sebagai pasangan calon (paslon) Walikota dan Wakil Walikota Balikpapan, maka seluruh kader partai tegak lurus, bergotong royong untuk memenangkan paslon ini,” kata Budiono kepada wartawan, Minggu (29/09/2024).
Menurut Budiono, PDI Perjuangan lima kali berturut-turut partai pengusung utama selalu menang. Oleh karena itu, pada Pilkada Kota Balikpapan tahun 2024 ini, PDI Perjuangan Balikpapan akan mencoba lagi mengusung Rendy Susiswo Ismail dan Eddy Sunardi Darmawan sebagai paslon Walikota dan Wakil Walikota Balikpapan.
“Kami ini (PDI Perjuangan, red), lima kali Pilkada berturut-turut pengusung utama selalu menang. Dan ini kita akan coba buktikan lagi menang,” tandasnya.
Selain itu, di kegiatan ini juga dilaksanakan penyerahan rekomendasi dan kontrak politik antara paslon dengan PDI Perjuangan, (pastinya PDI Perjuangan untuk masyarakat umum, red) arahnya di dalam kontrak politik itu adalah salah satunya mengatasi permasalahan-permasalahan kota.
“Baik permasalahan banjir, bagaimana air PDAM bisa mengalir ke rumah rakyat, dan bagaimana itu Kota Minyak agar tidak terjadi antrian BBM. Dan, gas LPG bisa terjangkau atau terbeli masyarakat,” ucap Budiono.
Pihaknya mengakui, di Balikpapan banyak tantangannya. Mengingat Kota Balikpapan merupakan pintu gerbang Ibu Kota Negara (IKN), maka solusi-solusi seperti kemacetan dan segala macam, bisa didapatkan.
“Tadi paslon sudah menyampaikan visi misinya, dan tentunya itu akan menjawab semua permasalahan kota. PDI Perjuangan, hari ini kita kumpulkan, yang hadir ini tertentu karena hanya KSB saja PAC, Ranting, dan badan sayap serta DPC PDI Perjuangan,” tutupnya.
Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati
Comment