by

Gelar Salat Iduladha, Polda Kaltim Sumbang Hewan Kurban

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Salat Iduladha 1443 Hijriyah juga digelar jajaran Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Polda Kaltim) bersama masyarakat di halaman Mako Polda Kaltim Jalan Syarifuddin Yoes Balikpapan, Minggu (10/07/2022).

Pelaksanaan Salat Iduladha oleh jajaran korp baju coklat ini dihadiri Kapolda Kaltim Irjen Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si, dan diikuti oleh para pejabat utama serta ribuan personel Polda Kaltim, Ketua dan pengurus Bhayangkari Daerah Kaltim yang dimulakan pukul 07.00 WITA.

Bertindak sebagai imam dan khatib pada pelaksanaan salat Iduladha 1443 Hijriyah ini adalah ustadz Abdul Basir. Setelah melaksanakan salat berjamaah, ustadz Abdul Basir menyampaikan ceramah atau siraman rohani tentang makna perayaan Iduladha kepada jamaah.

Dalam ceramahnya, Abdul Basir menyampaikan tentang sejarah Hari Raya Iduladha atau Hari Raya Kurban. Menurutnya, Idul Adha atau Idul Qurban yang diperingati setiap 10 Dzulhijjah dalam hitungan tahun Masehi, setiap umat muslim di dunia merayakan Iduladha.

“Banyak juga yang menyebutnya dengan Hari Raya Haji karena pada tanggal tersebut umat Islam sedang melaksanakan ibadah haji utama dengan wuquf di padang Arafah,” kata Abdul Basir.

Selain itu, tambahnya, pada tanggal disebut juga sebagai Hari Raya Kurban karena pada saat itu umat Islam menyembelih qurban dan membagi-bagikannya kepada yang berhak menerimanya.

Setelah selesai salat Iduladha, Kapolda Kaltim didampingi Wakapolda Kaltim dan PJU Polda Kaltim bersilaturahmi dengan saling bersalaman. Di kegiatan ini juga dilaksanakan penyerahan hewan kurban yang disumbangkan ke beberapa Pondok Pesantren, Masjid dan Panti Asuhan di wilayah Balikpapan.

“Tahun ini Polda Kaltim menyumbangkan total 42 ekor sapi dan 3 ekor kambing, masing-masing akan di sembelih selanjutnya dagingnya akan dibagikan kepada anggota, masyarakat sekitar, terutama bagi orang-orang yang berhak mendapatkannya,” tutur Kapolda.

Penulis: Wahyu Sugiarto
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed