Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Hari pertama pelaksanaan Kompetisi Pop Indonesia 2021 garapan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Penerus Amanat Proklamasi Republik Indonesia (PPAPRI) Kota Balikpapan dan Oscar Cafe dalam rangka memeriahkan Hari Pahlawan berlangsung meriah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat, Senin (15/11/2021) malam.
Sebanyak 12 peserta dari 47 peserta lomba ambil bagian dalam lomba di hari pertama ini. Para peserta bersaing ketat untuk menjadi yang terbaik dengan menampilkan sejumlah tembang-tembang andalannya.
Ke-12 peserta ini adalah Teti, Pingkan, Riko Duka, Rika, Muhammad Ramadhani, Ramadan, Indrawan, Retisa Bella, Idris, Ivan, Ema, dan Siti Rohilah. Saat tampil di depan juri, para peserta diwajibkan membawakan 2 lagu bebas.
Ada pun tembang-tembang andalan yang dibawakan para peserta diantaranya lagu berjudul Mimpi, Kasih, Penantian, Rembulan Malam, Papa Mama Melarang, Antara Ada dan Tiada, Tua Tua Keladi, Setelah Kau Tiada, Belum Siap Kehilangan, Natalia, Durjana, serta lainnya.
Sementara dewan juri yang melakukan penilaian terhadap penampilan para peserta lomba karaoke bertajuk Pop Kontes 2021 ini adalah Oscar yakni pemilik Cafe Oscar yang tak asing lagi di dunia hiburan Kota Balikpapan serta Ali, mantan penyanyi Balikpapan.
Ketua Pelaksana Bunda Mimin menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh peserta lomba, dewan juri dan pengunjung Cafe Oscar Balikpapan yang telah hadir di acara ini. Kegiatan, kata Mimin, merupakan bagian dari rangkaian kegiatan memeriahkan Hari Pahlawan serta ajang silaturahmi antar penyanyi Balikpapan.
“Jadikan lomba ini sebagai ajang mengasah kemampuan dan menyalurkan hobi di bidang tarik suara. Yang terpenting, adalah meningkatkan tali silaturahmi antar warga Balikpapan, khususnya pengunjung Cafe Oscar Balikpapan,” kata Mimin.
Ketua DPD PPAPRI Balikpapan Arsyad mengatakan, dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2021 lalu, DPD PPAPRI Kota Balikpapan melaksanakan Kompetisi Pop Indonesia 2021 bekerja sama dengan Cafe Oscar didukung media online Kabargupas.com.
“Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, DPD PPAPRI Kota Balikpapan menyelenggarakan Kompetisi Pop 2021, yang pelaksanaannya dimulai malam ini 15 November 2021 hingga 22 November 2021 mendatang,” kata Arsyad.
Menurut Arsyad, lomba yang dilaksanakan juga dalam rangka meningkatkan tali silaturahmi antar warga Balikpapan, khususnya pengunjung Cafe Oscar Balikpapan serta sebagai ajang menyalurkan hobi menyanyi.
Lomba, terang Arsyad, dilaksanakan pada 15, 16, dan 17 November untuk babak penyisihan. Sedangkan babak semifinal dan final akan dilaksanakan pada 21 dan 22 November 2021.
“Final kategori wanita akan dilaksanakan pada 21 November 2021 dengan mencari Juara 1, 2, 3 serta Harapan 1 dan 2. Begitu juga dengan kategori pria, juara 1, 2, 3 serta Harapan 1 dan 2 yang pelaksanaannya pada 22 November 2021,” tutupnya.
Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati
Comment