by

Komisi IV Pastikan Lahan untuk Sekolah di Balikpapan Regency On Progres

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Komisi IV DPRD Balikpapan memastikan rencana pembangunan sekolah terpadu di kawasan Perumahan Balikpapan Regency tetap berjalan sesuai rencana. Bahkan, rencana pembangunan sekolah, termasuk penyerahan lahan oleh pengembang secara legalitas, saat ini masih proses.

Ketua Komisi IV DPRD Balikpapan Doris Eko Deswanto mengatakan, untuk pembangunan sekolah di kawasan Perumahan Balikpapan Regency saat ini sudah proses, hanya saja penyerahan lahan secara resmi atau legalitasnya hingga sekarang masih on progres.

“Untuk pembangunan sekolah di Balikpapan Regency saat ini sudah proses, tinggal legalitasnya saja, dan penyerahan kepada Pemerintah Kota Balikpapan,” kata Doris Eko Deswanto, saat ditemui Kabargupas.com di Kantor DPRD Balikpapan, Jumat (03/06/2022).

Pihaknya sangat berharap, rencana pembangunan sekolah yang saat ini sudah on progres bisa segera dilaksanakan. Jika sudah clear semua, ujarnya, akan dianggarkan untuk pembangunannya. Sayang, Komisi IV DPRD Balikpapan sampai saat ini juga belum tahu berapa anggaran yang disiapkan untuk pembangunannya.

“Penyerahan lahannya secara legalitas memang belum, tapi sudah on progres. Mudah-mudahan kalau sudah clear semua akan kita anggarkan juga nanti. Untuk anggaran pembangunan sekolah di Regency saya belum tahu,” tutupnya.

Seperti diketahui, guna mengatasi permasalahan PPDB yang setiap tahun terjadi, Pemkot Balikpapan melalui Disdikbud Balikpapan membangun sekolah tingkat SD dan SMP di sejumlah kecamatan di Balikpapan, seperti di Perkampungan Atas Air Balikpapan Barat serta rencana pembangunan sekolah di kawasan Perumahan Balikpapan Regency.

Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed