by

KPU Balikpapan Pastikan Surat Suara Pilkada Aman, Yudho: Siap Didistribusikan

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Menjelang hari H pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Kota Balikpapan, pada 27 November mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Balikpapan memastikan bahwa logistik Pilkada, baik pemilihan Wali Kota Balikpapan dan Wakil Wali Kota Balikpapan serta pemilihan Gubernur dan Wakil Walikota Kalimantan Timur, aman.

Hal itu dikatakan Ketua KPU Kota Balikpapan Prakoso Yudho Lelono saat ditemui awak media dalam sebuah kegiatan, belum lama ini.

“Insyaallah sudah 90 persen ya, tinggal finalisasi-finalisasi saja. Semoga nanti, sebelum tanggal 20 logistik Pilkada sudah siap, sehingga pada tanggal 24, 25 dan 26 bisa kita distribusikan,” kata Prakoso Yudho Lelono.

Prakoso Yudho Lelono menambahkan, logistik Pilkada yang ada di gudang logistik KPU Kota Balikpapan ini nantinya akan didistribusikan ke Kecamatan di Kota Balikpapan, turun ke Kelurahan, lalu didistribusikan kembali ke masing-masing TPS (Tempat Pemungutan Suara).

“Jadi, logistik Pilkada berupa surat suara, kotak suara, bilik suara serta kelengkapan Pilkada lainnya yang ada di gudang logistik KPU Kota Balikpapan akan segera didistribusikan, mulai dari Kecamatan, turun ke Kelurahan, lalu didistribusikan ke masing-masing TPS yang ada di Balikpapan,” katanya.

Kesigapan KPU Kota Balikpapan dalam penyediaan logistik Pilkada di Balikpapan, menurut Prakoso Yudho Lelono, mendapat apresiasi dari Pj Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Akmal Malik, beberapa waktu lalu.

“Pak Pj Gubernur, mengapresiasi apa yang dilakukan KPU Kota Balikpapan terkait tempat, gudang logistik serta lainnya,” ungkap Prakoso Yudho Lelono.

Proses yang dilakukan KPU Kota Balikpapan, menurut Yudho, demikian dia biasa disapa, bagaimana surat suara itu datang, lalu tahap penyortiran dan pelipatan, kemudian dilakukan checking dan packing surat suara tersebut, yang kemudian nanti dipersiapkan didistribusikan ke masing-masing TPS.

Terkait keamanan, ujar Yudho, KPU Kota Balikpapan telah melakukan pengamanan gudang logistik, secara maksimal. Untuk penyortiran surat suara, pihaknya mengakui jika petugas sortir dan pelipatan telah menemukan ratusan surat suara yang rusak. Temuan surat suara rusak itu telah dilakukan koordinasi dengan pihak produsen.

“Dari penyortiran, KPU Kota Balikpapan menemukan adanya surat suara rusak untuk Pilwali (Pemilihan Walikota) sebanyak 173 surat suara rusak. Temuan tersebut kita koordinasikan dengan pihak produsen untuk dipersiapkan surat suara yang baru,” tutupnya.

Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed