by

Pasca Gangguan, PLN Pulihkan Kondisi Kelistrikan di Nunukan

Kabargupas.com, NUNUKAN – Pasca terjadinya gangguan pembangkit yang menyebabkan terhentinya distribusi listrik disebagian Nunukan, Kalimantan Utara, PLN gerak cepat melakukan upaya penanganan dan koordinasi guna memulihkan kondisi kelistrikan di Nunukan.

Manajer UP3 Kaltara Arief Prastyanto menjelaskan, sesaat setelah gangguan terjadi pihaknya langsung bergerak cepat untuk penanganan kondisi kelistrikan Nunukan.

”Saat ini kami sedang melakukan beberapa upaya untuk memulihkan kondisi di Nunukan, mulai dari perbaikan unit pembangkit serta penambahan pembangkit,” kata Arief, dalam siaran resminya, Selasa (27/02/2024).

Pihaknya berharap, kondisi ini dapat segera teratasi dengan penanganan intens yang dilakukan bersama tim, sehingga kondisi kelistrikan bisa perlahan membaik.

Selain penanganan intens untuk pemulihan pembangkit, PLN juga tengah menyiapkan rencana penambahan pembangkit untuk memperkuat sistem kelistrikan di Nunukan.

“Harapannya, tambahan pembangkit bisa terealisasi pada awal Mei 2024,” ujar Arief.

Kondisi ini, harap Arief, dapat segera teratasi dengan dukungan dan sinergi dari berbagai pihak di Nunukan, baik pemerintah daerah, masyarakat maupun stakeholder terkait.

“Tentunya kami mohon doa, sinergi dan dukungan dari berbagai pihak agar segala upaya kami bisa terlaksana sesuai rencana dan kondisi kelistrikan di Nunukan bisa kembali normal. Kami juga menyampaikan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami oleh pelanggan,” tutupnya. (*)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed