Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kota Balikpapan akan tetap mengikuti arahan pimpinan, baik Dewan Pimpinan Daerah (DPD) maupun pusat dalam pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang.
Sebagai pemenang dalam Pemilihan Umum (Pemilu) dua kali, PDI Perjuangan Balikpapan juga menargetkan menang Pemilu 2024, baik Pemilihan Legislatif (Pileg) maupun Pemilihan Presiden (Pilpres).
“PDI Perjuangan Balikpapan pada Pemilu 2024 mendatang mempunyai target 11 kursi untuk mengisi di DPRD Balikpapan,” kata Budiono, Ketua DPC PDI Perjuangan Balikpapan saat ditemui wartawan di acara Rapat Kerja Daerah (Rakerda) III DPD PDI Perjuangan Kalimantan Timur di Hotel Grand Tjokro Balikpapan, Minggu (20/08/2023).
Menurut Budiono, PDI Perjuangan sebelumnya telah meraih kursi di DPRD Kota Balikpapan sebanyak 8 kursi hingga menempatkan 1 perwakilannya duduk sebagai Wakil Ketua DPRD Balikpapan.
Pada Pemilu 2024 mendatang, Budiono menjelaskan, PDI Perjuangan di Kalimantan Timur juga menargetkan perolehan kursi di DPRD Kaltim dari 11 kursi menjadi 18 kursi. Sedangkan di DPR RI, PDI Perjuangan Kalimantan Timur juga menargetkan kursi sebanyak 3 kursi dari sebelumnya 2 kursi.
Pada pelaksanaan Rakerda III PDI Perjuangan Kalimantan Timur, ujar Budiono, pihaknya juga akan melakukan pemaparan tentang kerja yang dilakukan PDI Perjuangan Balikpapan dalam memenangkan Pemilu 2024, baik Pelig maupun Pilpres.
“Nanti kita paparkan dan mendapat arahan dari DPD. Strateginya, pesan Ibu (Megawati, red) adalah kita harus turun ke masyarakat, ketemu pemilih dan mengajak untuk bisa datang ke TPS dan mengunakan hak pilihnya,” jelasnya.
Hari ini, lanjut Budiono, PDI Perjuangan Kalimantan Timur mengadakan Rakerda III dihadiri dan dipimpin oleh Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.
“Beliau menyampaikan terkait pemenangan Pilpres dan Pileg di provinsi dan kabupaten kota seluruh Kalimantan Timur. Hal-hal yang perlu diperhatikan terkait strategi bahwa kita harus menyampaikan keberhasilan Ganjar Pranowo sebagai Gubernur di Jawa Tengah,” katanya.
“Tentunya kita mengajak kampanye ini dengan damai dan menggunakan hak suaranya. Nanti di sesion dua kita akan memaparkan masing-masing daerah, tapi target utamanya adalah memenangkan Pemilu, baik Pileg maupun Pilpres,” tandas Budiono.
Sementara itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Kaltim, Safaruddin menambahkan, strategi PDI Perjuangan untuk memenangkan Pemilu adalah temui masyarakat, mengetahui permasalahan yang dihadapi masyarakat dan mencari solusinya.
“Strateginya PDI Perjuangan adalah temui masyarakat, apa masalah-masalah yang ada di tengah-tengah masyarakat, kita carikan solusinya. Kita bagaimana mencarikan jalan keluar masalah-masalah yang ada di masyarakat,” kata Safaruddin.
Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati
Comment