Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Penyaluran CSR (Corporate Social Responsibility) dilakukan manajemen ACE Hardware cabang Living Plaza Balikpapan dan ACE Hardware Balikpapan Permai di Masjid Madinatul Iman Islamic Center Balikpapan, Minggu (02/07/2023).
Penyerahan CSR berupa alat kelengkapan kebersihan ini dilakukan Manager ACE Hardware Living Plaza Balikpapan Rahadian Iriono dan Store Manager ACE Hardware cabang Balikpapan Permai Ferdian Adhitya Panca kepada Wakil Sekretaris Islamic Center Balikpapan, Damuri.
Rahadian Iriono, Manager ACE Living Plaza mengatakan, sebagai bentuk kepedulian ACE kepada masyarakat, hari ini dilaksanakan penyaluran CSR perusahaan berupa sarana alat kebersihan kepada pengurus Masjid Madinatul Iman Islamic Center Balikpapan.
“Hari ini kita laksanakan berbagi sarana alat kebersihan berupa tong sampah dan sapu. Kita serah terimakan ke pengurus Balikpapan Islamic Center,” kata Rahadian ditemui media ini di sela-sela kegiatan.
ACE Hardware, tambah Rahadian, tentunya mendukung program-program yang ada di Balikpapan. Kali ini, dukungan yang diberikan konsen untuk kebersihan di Balikpapan yang satu sasarannya ada Masjid Madinatul Iman Islamic Center Balikpapan. Adapun bantuan yang diserahkan berjumlah 9 buah alat kelengkapan kebersihan meliputi 4 tong sampah dan 5 sapu kebun.
Selain menyerahkan perlengkapan kebersihan, terang Rahadian, aksi sosial ACE juga dilakukan dengan melaksanakan bersih-bersih di area Balikpapan Islamic Center yakni dengan memungut sampah yang berserakan di sekitar masjid.
“Kurang lebih ada 40 personel dilibatkan dalam kegiatan ini yang meliputi gabungan karyawan ACE Living Plaza dan ACE Balikpapan Permai. Melakukan kebersihan di sini, kita cek and ricek kondisi kebersihannya, kita pungut sampah-sampah yang masih berserakan,” jelasnya.
Menurut Rahadian, secara spesifikasi tidak ada pemilihan lokasi kegiatan. Namun, pemilihan lokasi di Balikpapan Islamic Center hanya karena dekat dengan ACE Living Plaza Balikpapan. Kegiatan yang dilaksanakan ACE Balikpapan ini, ujarnya, bisa dilakukan dimana saja.
“Dari kami, pastinya di ACE Hardware selalu mendukung kegiatan bersih-bersih agar Balikpapan semakin bersih dan nyaman. Yang lebih penting, kita bisa sama-sama saling menjaga lingkungan, karena kebersihan itu juga sebagian dari iman,” tukasnya.
Sementara itu, Wakil Sekretaris Islamic Center Balikpapan Damuri mengatakan, pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada manajemen ACE Hardware Balikpapan yang telah menyalurkan CSR-nya berupa alat perlengkapan kebersihan untuk dipergunakan di lingkungan Masjid Madinatul Iman Islamic Center Balikpapan.
“ACE Hardware memberikan support dan membantu berupa bak sampah serta peralatan kebersihan lainnya. Dan hari ini mereka juga melakukan aksi bersih-bersih di lingkungan Masjid Madinatul Iman Islamic Center Balikpapan. Semoga progam ini dari ACE Hardware jangan hanya sekali ini, namun terus berlanjut setiap saat,” kata Damuri yang juga selaku Kepala Sekretariat Islamic Center Balikpapan ini.
Dia menjelaskan, CSR yang disalurkan ke Islamic Center Balikpapan ini tentunya sangat membantu sekali. Apalagi area Masjid Islamic Center Balikpapan sangat luas, kurang lebih 4 hektar, sedangkan luas tanah keseluruhan seluas 15 hektar.
“Untuk area masjid seluas 4 hektar ini saja kami kesulitan dalam penyediaan alat kebersihannya. Ternyata, masih ada saja orang yang membuang sampah bukan pada tempatnya. Dengan adanya bantuan tempat sampah ini nanti akan kami tempatkan di lokasi yang tidak ada tempat sampahnya,” tutup mantan anggota DPRD Balikpapan ini.
Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati
Comment