by

Penambahan 101 Kasus Positif, 4 Dokter Ikut Terpapar Covid-19

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melalui Satgas Penanggulangan Covid-19 menyampaikan perkembangan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang mengalami penambahan sebanyak 101 kasus, 130 kasus selesai isolasi, dan 3 kasus meninggal dunia, Rabu (20/01/2021).

“Hari ini jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 tidak sebanyak kemarin, yakni hanya 101 kasus, 130 kasus selesai isolasi dan 3 kasus meninggal dunia,” kata Rizal Effendi, Wali Kota Balikpapan yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19 saat jumpa pers update kasus di Pemkot Balikpapan.

Dari 101 kasus terkonfirmasi positif tersebut, terang Rizal, terdapat 4 dokter yang ikut terpapar Covid-19. Meski begitu, upaya penanganan Covid-19 akan terus dilakukan secara maksimal untuk meningkatkan angka kesembuhan pasien.

“Meski satu persatu dokter di Balikpapan ikut terpapar Covid-19, tidak menyurutkan semangat dari teman-teman dokter dalam menangani Covid-19,” tambahnya.

Sementara itu, juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan dr. Andi Sri Juliarty menjelaskan, beban dan tanggung jawab tenaga kesehatan seperti dokter dan perawat semakin berat karena terus meningkatnya jumlah kasus Covid-19.

“Imbauan tentang penerapan protokol kesehatan terus dilakukan agar jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 tidak terus meningkat,” kata Andi Juliarty.

Dia menambahkan, akibat tingginya kasus terkonfirmasi positif Covid-19 situasi rumah sakit di Balikpapan saat ini hanya ada 31 tempat tidur yang tersedia dari 467 tempat tidur di 11 rumah sakit.

“Ada penambahan 6 kamar isolasi dari Rumah Sakit Hermina dan 2 ruang isolasi dari Rumah Sakit Dr. R. Hardjanto, sementara untuk ruang ICU saat ini tersedia 6 tempat tidur dari total 38 tempat tidur, 6 tempat tidur itu terdiri dari 3 kamar ICU untuk bayi dan 1 ruang di RS Pertamina dan 2 ruangan di RS Hermina,” pungkasnya.

Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed