by

Situasi Kamtibmas di Balikpapan Aman dan Lancar Jelang Akhir Operasi Lilin Mahakam

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Menjelang berakhirnya Operasi Kemanusiaan Lilin Mahakam 2025/2026, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polresta Balikpapan terpantau aman, tertib, dan kondusif, Sabtu (3/1/2026).

Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun menjelaskan, sejak dimulainya operasi yang difokuskan pada pengamanan perayaan Natal 2025, Tahun Baru 2026, hingga masa libur bersama, seluruh rangkaian kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan baik berkat pengamanan terpadu aparat gabungan di Kota Balikpapan.

“Operasi Lilin Mahakam yang berlangsung selama 14 hari ini merupakan sandi operasi pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) dengan sasaran utama kelancaran arus lalu lintas orang dan barang, serta terciptanya rasa aman bagi masyarakat,” kata Sangidun.

Sangidun menjelaskan bahwa arus mudik menjelang Hari Raya Natal terpantau lancar, baik di sektor transportasi laut maupun udara. Di Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan, meski terjadi peningkatan jumlah penumpang dibanding hari biasa, pelayanan dan pergerakan penumpang tetap berjalan normal dan terkendali.

“Hal serupa juga terlihat di Pelabuhan Semayang Balikpapan. Arus penumpang kapal laut dengan tujuan Surabaya, Makassar (Ujung Pandang), dan Pantoloan terpantau ramai namun masih dalam batas kewajaran,” katanya.

Sementara itu, arus balik pascalibur Natal dan Tahun Baru diperkirakan akan meningkat pada akhir pekan ini, terutama menjelang dimulainya kembali aktivitas sekolah dan perkantoran secara serentak pada awal pekan depan.

Dalam kesempatan tersebut, Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun, mengimbau masyarakat yang melakukan perjalanan arus balik untuk tetap mengutamakan keselamatan.

“Jaga kesehatan selama perjalanan, awasi anggota keluarga terutama anak-anak, hindari penggunaan perhiasan berlebihan, serta pastikan kendaraan dalam kondisi layak jalan. Kami juga mengimbau masyarakat agar tidak membawa barang berlebihan demi kenyamanan dan keselamatan,” tutup Sangidun.

Selain itu, masyarakat diimbau memilih jalur perjalanan yang aman dan minim kerawanan serta berdoa sebelum melakukan perjalanan sesuai dengan keyakinan masing-masing agar perjalanan berjalan lancar dan selamat hingga tujuan.

Secara keseluruhan, seluruh rangkaian Operasi Lilin Mahakam 2025/2026 di wilayah hukum Polresta Balikpapan berjalan sesuai rencana operasi dan tetap berlangsung aman serta kondusif hingga menjelang penutupan.

Poniran | Nur

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed