by

Tampung Aspirasi Warga, Kasmah Harapkan Tahun 2023 Terealisasi

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Usulan warga terkait dengan peningkatan pembangunan kota disampaikan warga kepada anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan pada kegiatan reses masa persidangan III Tahun 2022 yang digelar, belum lama ini.

Usulan peningkatan infrastruktur jalan lingkungan, pembangunan drainse, lampu penerangan jalan umum (PJU), permasalahan tagihan air PDAM, hingga masalah BPJS Kesehatan gratis kelas III, jadi bahan bahasan. Apalagi, permasalahan yang terjadi di lingkungan masyarakat itu kerap membuat warga resah.

Anggota DPRD Balikpapan dari Fraksi Golkar, Hj. Kasmah mengatakan, berbagai usulan, masukan maupun keluhan warga disampaikan pada kegiatan reses yang digelar beberapa waktu lalu, seperti di RT 38 depan Masjid Nurul Mustaqim Muara Rapak dan di kediaman pribadinya RT 20 Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara.

“Banyak ya usulan yang disampaikan warga saat kegiatan reses digelar. Ada usulan pembangunan jalan, drainase, pengecoran jalan, sampai masalah tagihan air PDAM yang membengkak,” kata Hj. Kasmah, ditemui media ini, Selasa (01/11/2022).

Aspirasi masyarakat ini, kata Hj. Kasmah, akan ditampung dan coba diajukan pada kegiatan pembangunan tahun 2023 mendatang. Mengingat, usulan dan masukan serta keluhan warga terhadap peningkatan pembangunan lingkungan juga sangat penting. Dirinya berharap, aspirasi masyarakat yang disampaikan pada kegiatan reses itu dapat direalisasikan.

“Aspirasi masyarakat yang disampaikan pada kegiatan reses tersebut akan kita tindaklanjuti dan coba kita ajukan pada kegiatan pembangunan kota Balikpapan pada tahun anggaran 2023 mendatang,” tutupnya.

Penulis: Ipon

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed