Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pasar Pandansari Kecamatan Balikpapan Barat menyambut baik dilaksanakannya vaksinasi COVID-19 bagi pedagang Pasar Pandansari yang rencananya digelar pada Senin (01/04/2021) mendatang.
Sejumlah persiapan bakal dilakukan oleh petugas UPT Pasar Pandansari Balikpapan dengan menggencarkan sosialisasi tentang vaksinasi COVID-19, khususnya bagi pedagang Pasar Pandansari.
Kepala UPT Pasar Pandansari Balikpapan Sahrudin mengatakan, pihaknya menyambut baik rencana pelaksanaan vaksinasi bagi pedagang Pasar Pandansari Balikpapan, yang rencananya akan digelar pada Senin mendatang.
“Kami menyambut baik rencana pelaksanaan vaksin bagi pedagang Pasar Pandansari yang akan dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Balikpapan,” kata Sahrudin saat ditemui Kabargupas.com di Kantor UPT Pasar Pandansari Balikpapan, Kamis (26/02/2021).
Dengan divaksin, menurut Sahrudin, pedagang akan kebal dan terlindungi dari paparan COVID-19. Apalagi, pedagang yang berjualan di dalam pasar setiap harinya berinteraksi langsung dengan masyarakat, khususnya para pengunjung pasar yang akan berbelanja membeli kebutuhan sehari-hari.
“Mulai besok (Jumat, red), pihaknya akan melakukan sosialisasi tentang vaksinasi kepada para pedagang. Tiga hari kita lakukan sosialisasi, hari Jumat, Sabtu dan Minggu. Karena vaksinasi di Pasar Pandansari kan dilaksanakan Senin,” jelasnya.
Dia menambahkan, jumlah pedagang resmi yang ada di Pasar Pandansari saat ini tercatat sebanyak 781 pedagang. Sedangkan jumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) yang ada di lingkungan Pasar Pandansari sebanyak 145 pedagang.
“Kami optimistis seluruh pedagang bisa ikut vaksinasi COVID-19 ini, meski tidak 100 persen keikutsertaannya dengan melihat kondisi pedagang. Tapi kami berharap bisa 100 persen lah,” tukasnya.
Pihaknya mengimbau kepada seluruh pedagang Pasar Pandansari untuk bisa mengikuti vaksinasi COVID-19 yang dilaksanakan Dinas Kesehatan Kota Balikpapan karena demi menjaga kesehatan diri dan orang lain dari paparan COVID-19.
“Kami mengimbau kepada seluruh pedagang untuk mengikuti vaksinasi COVID-19 ini guna melindungi diri dan orang lain dari paparan COVID-19. Semoga pandemi COVID-19 bisa segera berakhir dan aktivitas ekonomi di Balikpapan, khususnya di Pasar Pandansari bisa kembali normal,” tutupnya.
Sebelumnya, Kadis Perdagangan Kota Balikpapan Arzaedi Rachman menyampaikan jika pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi pedagang Pasar Pandansari Balikpapan akan dilaksanakan pada Senin mendatang. Namun, sebelum vaksinasi dilakukan, pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada pedagang.
Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati
Comment