by

Urai Antrean Kendaraan, Pertamina Resmikan SPBU Km 13 Lebih Awal

-Ekonomi-1,078 views

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Guna mengurai antrean kendaraan yang ingin mengisi bahan bakar minyak (BBM) jenis solar subsidi, Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Km 13 Jalan Soekarno Hatta Balikpapan, Kalimantan Timur, akhirnya resmi dioperasikan, Jumat (01/04/2022).

Pengoperasian SPBU di kawasan Kelurahan Karang Joang, Kecamatan Balikpapan Utara ini, lebih cepat satu hari dari jadwal yang sudah ditentukan. Ini dilakukan guna mengurai antrean kendaraan di kawasan tersebut.

“Mempertimbangkan persiapan yang sudah lengkap dan upaya maksimal Pertamina dalam mengurai antrean kendaraan yang akan mengisi BBM pada hari ini, 1 April 2022, pukul 08.00 WITA, Pertamina resmi mengoperasikan SPBU di Km 13 Karang Joang Balikpapan,” kata Susanto August Satria, Area Manager Communication & CSR Regional Kalimantan.

Menurut Satria, demikian dia akrab disapa, dioperasikannya SPBU Km 13 oleh Pertamina ini lebih cepat 1 hari dari yang ditargetkan yakni Sabtu (02/04/2022) besok, dengan jumlah nozzle yang dioperasikan sebanyak 4 nozzles.

“Pertamina memastikan, sistem monitoring, digitalisasi, dan SDM (Sumber Daya Manusia)-nya telah sesuai dengan standard yang dipersyaratkan oleh Pertamina,” terangnya.

Saat ini, tambah Satria, SPBU dengan No. 64.76119 sementara masih melayani solar subsidi dan selanjutnya akan melayani produk BBM lainnya. Begitu pula dengan pembelian solar, tetap menggunakan Kartu Kendali (KK) serta ketentuan yang berlaku.

“Saat ini pembelian solar subsidi tetap menggunakan Kartu Kendali dan ketentuan yang berlaku. Setiap hari, sebanyak 16 KL solar subsidi dipasok ke SPBU Km 13 ini,” ujarnya.

“Pertamina mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas dukungan Pak Wali Kota dalam memperhatikan operasi SPBU Km 13. Pertamina merealisasikan komitmennya untuk mengoperasikan SPBU Km 13 tepat waktu, bahkan sehari lebih awal,” tutup Satria.

Penulis: Ipon
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed