by

Sambut Hari Bhayangkara Ke-76, Wakapolda Kaltim Kunjungi Purnawirawan

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Anjangsana atau kunjungan yang digelar Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Polda Kaltim) ke sejumlah rumah purnawirawan Polri menjadi rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Bhayangkara ke-76, Rabu (29/06/2022).

Kegiatan ini dilakukan langsung oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Hariyanto didampingi oleh Direktur Pembinaan Masyarakat (Dir Binmas) Polda Kaltim Kombes Pol Anggie Yulianto Putro.

Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Hariyanto mengatakan, anjangsana dilakukan untuk menyambung tali silaturrahmi, khususnya kepada para purnawirawan Polri di Balikpapan. Bantuan juga diberikan sebagai wujud kepedulian sosial kepada sesama.

“Hari ini kami mengunjungi kediaman purnawirawan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022,” kata Hariyanto.

Melalui anjangsana, tambah Hariyanto, silaturahmi dan kemitraan tetap terhubung dengan para purnawirawan yang juga merupakan bagian dari keluarga besar Polri.

“Mereka adalah bagian dari keluarga besar Polri. Sehingga keberadaan mereka beserta keluarga jangan sampai terlupakan, harus diperhatikan,” ungkapnya.

“Melalui anjangsana pula, kita dapat mengetahui kondisi nyata. Mendengar langsung keluhan, masukan dan saran yang positif dalam meningkatkan kinerja Kepolisian sesuai program Polri Presisi yang menjadi prioritas saat ini,” tutupnya.

Penulis: Ipon
Sumber: Humas Polda Kaltim

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed