by

Aksi Perundungan Marak, Parlindungan: Lampu Merah Buat Kita Semua

Kabargupas.com, BALIKPAPAN – Maraknya aksi perundingan antara pelajar dengan pelajar lainnya di tanah air, termasuk yang terjadi di Balikpapan, mendapat tanggapan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan, Kalimantan Timur.

Anggota Komisi IV DPRD Balikpapan, Parlindungan Sihotang mengatakan, pihaknya mengaku prihatin dengan adanya aksi perundungan yang dilakukan pelajar kepada pelajar lainnya di Balikpapan, tak terkecuali yang terjadi di sejumlah daerah di tanah air.

“Aksi perundungan anak yang kembali terjadi di tanah air kita dan sekarang terjadi di Balikpapan, ini merupakan lampu merah buat kita semua,” kata Parlindungan ditemui wartawan di Kantor DPRD Jalan Jenderal Sudirman Balikpapan, Senin (02/10/2023).

Maraknya aksi yang dilakukan anak-anak tersebut, tambah politisi Partai NasDem Balikpapan ini, tentunya ada yang perlu dibenahi, baik dari sisi akhlaknya, budi pekertinya dan juga rasa sosialnya.

“Terbukti dengan di beberapa daerah itu selalu ada viral perundungan anak sekolah. Dan kali ini juga terjadi di Balikpapan aksi perundungan tersebut. Ini perlu kewaspadaan dan tugas kita bersama,” ujarnya.

Perhatian tersebut, lanjut Parlindungan, bukan hanya tugas sekolah maupun orang tua saja, namun perhatian dari semua masyarakat, utamanya bagi warga Balikpapan untuk menjaga jangan sampai aksi perundungan itu terulang kembali.

“Ini juga mungkin perlu kita mengadakan sosialisasi kepada masyarakat, ke sekolah-sekolah. Dan juga kita perlu lihat, apakah perlu kurikulum pendidikan tentang budi pekerti kita terapkan lagi di sekolah. Ini salah satu untuk menangkal adanya aksi perundungan tersebut,” tutupnya.

Penulis: Poniran
Editor: Nurhayati

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed