by

Antisipasi Karhutla, BPBD Berau Gelar Apel dan Simulasi

Kabargupas.com, TANJUNG REDEB – Apel siaga sekaligus simulasi pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) digelar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, Selasa (29/06/2021).

Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Pemuda Tanjung Redeb dalam rangka mengantisipasi terjadinya Karhutla ini dipimpin langsung Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas.

Apel siaga dan simulasi ini merupakan bentuk keseriusan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau dalam menghadapi Karhutla. Mengingat potensi Karhutla di Bumi Batiwakkal masih sangat tinggi. Sesuai dengan kajian bencana, indek Karhutla merupakan yang tertinggi dibandingkan lainnya.

Bupati Sri Juniarsih mengatakan, berkaca dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, tentu saja Karhutla harus menjadi perhatian serius. Sehingga perlu diantisipasi sejak dini.

“90 persen Karhutla ini merupakan ulah manusia baik yang disengaja maupun tidak. Jadi perlu ada antisipasi sejak dini,” kata Sri Juniarsih.

Menurutnya, dampak yang disebabkan oleh Karhutla juga cukup parah. Mulai dari lingkungan hingga stabilitas negara. Karena asap yang ditimbulkan sangat menganggu ke beberapa negara tetangga.

“Melalui apel siaga ini diharapkan kita lebih siap. Sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat atas dampak yang ditimbulkan jika terjadinya Karhutla,” ujarnya.

Usai pelaksanaan apel siaga, Bupati didampingi Wakil Bupati dan Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) meninjau langsung sarana dan prasarana yang telah disiapkan dalam mengantisipasi Karhutla. (*/sn)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed