Kabargupas.com, SAMARINDA – Harapan agar Kaltim menjadi daerah yang semakin maju termasuk mengenai dorongan infrastruktur, jadi salah satu ungkapan yang disampaikan beberapa anggota DPRD Kaltim saat menghadiri upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Kaltim di Samarinda.
Harapan itu, salah satunya disampaikan Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji, agar Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim mampu memanfaatkan masa-masa akhir periodenya, terlebih mengenai capaian visi dan misinya.
“Kami berharap pada akhir periode ini Pemprov Kaltim mampu memaksimalkan kerjanya terkhusus mengenai target visi dan misi yang menjadi acuan,” kata Seno Aji, Senin (09/01/2023).
Mengenai infrastruktur juga disinggung agar pada 2023 ini dapat lebih dimaksimalkan oleh Pemprov Kaltim, dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kaltim sebesar Rp 17,2 triliun, sudah pasti memaksimalkan infrastruktur daerah sesuai dengan target dapat tercapai.
“Kita sudah memiliki anggaran yang besar, harusnya memaksimalkan infrastruktur bisa terpenuhi tahun ini, kita dorong bersama itu,” jelasnya.
Menyinggung kehadiran Ibu Kota Negara (IKN), Seno mengharapkan, agar infrastruktur Kaltim dapat semakin meningkatkan sarana dan prasarana yang dimiliki hingga ke kabupaten dan kota.
“Harus lebih memadai lagi apalagi kita akan kedatangan IKN, ini harus jadi motivasi bersama jika kita berbicara infrastruktur,” pungkasnya. (*)
Comment